Starlink, Internet Berbasis Satelit Milik Elon Musk Siap Hadir di Indonesia

Jakarta, Tekno – Tidak hanya sekadar untuk mengakses media sosial, jaringan internet kini semakin krusial karena banyak digunakan untuk kepentingan lainnya termasuk pekerjaan. Maka akses internet cepat kini semakin diminati oleh masyarakat. Dan kehadiran Starlink milik Elon Musk tentu akan menyita banyak perhatian, sudah mulai merambah ke Indonesia.

Bagi Gizmo friends yang belum pernah mendengar, Starlink sendiri (berbeda dengan singkatkan starling, ya) merupakan layanan atau penyedia internet yang diselenggarakan oleh SpaceX, sebuah perusahaan yang cukup dikenal telah menerbangkan banyak pesawat luar angkasa milik Elon Musk. Tak seperti internet service provider (ISP) pada umumnya, metode sambungannya berbeda.

Hadir pertama kali sejak 2018 lalu, penyedia internet satu ini memanfaatkan sambungan langsung ke satelit, yang saat ini jumlahnya sudah ada sekitar 5000 satelit. Elon “mengirim” ribuan satelit tersebut memanfaatkan roket milik SpaceX yakni Falcon 9. Dengan begitu, diklaim bisa memberikan layanan internet dengan kecepatan tinggi dan menjangkau area lebih luas, termasuk daerah terpencil.

Baca juga: Elon Musk Bantah xAI Dapat Pendanaan Rp7,8 Triliun

Tak Membutuhkan Bantuan Teknisi, Perangkat Starlink Bisa Diaktifkan Sendiri

Starlink, Internet Berbasis Satelit Milik Elon Musk Siap Hadir di Indonesia

Tanda kemunculan atau kesiapan hadirnya Starlink di Indonesia sendiri sudah bisa ditemukan melalui halaman situs resminya. Untuk konsumen di Tanah Air, sudah tersedia harga Starlink untuk paket perumahan alias pribadi, dengan banderol Rp750 ribu per bulannya, tanpa batasan kuota. Namun karena menggunakan jaringan yang tak biasa, perlu membeli perangkat keras khusus.

Sehingga tarif berlangganan tersebut belum termasuk pembelian perangkat keras selama satu kali di depan, dengan harga Rp7,8 juta. Pada situs yang sama juga belum disebutkan kecepatan internetnya dalam satuan Mbps. Dan bila melihat pada bagian peta ketersediaan, sejumlah area seperti Jakarta, Semarang, Surabaya, Bali hingga Medan hanya memiliki status “mulai 2024”.

Starlink
Pemanfaatan Starlink di kapal pesiar

Namun bila kita melihat sejumlah negara lain seperti Singapura dan Malaysia, kecepatan internet di masing-masing negara tersebut tertera 134 Mbps – 254 Mbps untuk unduhannya, tergolong fantastis. Tidak memanfaatkan jaringan kabel fiber optik, perangkat keras yang harus dibeli di awal, bakal mencoba terhubung langsung dengan satelit di angkasa.

Menariknya lagi, pengaturan perangkat dirancang agar bisa dipasang secara mandiri, alias tidak membutuhkan bantuan teknisi khusus. Asalnya perangkat dihubungkan ke listrik dan diletakkan di area bebas halangan yang bisa mengarah ke langit. Pengaturan lainnya bisa langsung diakses dari smartphone, tersedia baik untuk Android dan iOS.

Bakal Uji Coba Perdana di IKN Mei Mendatang

Starlink

Kapan persisnya internet Elon Musk bakal beroperasi resmi di Indonesia? Meski belum ada tanggal pasti, Menkominfo Budie Arie Setiadi memastikan bila Starlink bakal memenuhi semua persyaratan atau regulasi yang berlaku di Indonesia terlebih dahulu, sebelum akhirnya bisa beroperasi penuh. Uji cobanya sendiri bakal dilakukan pertama kali di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Mei nanti.

“Starlink itu kan teknologinya satelit. Uji cobanya mesti di daerah yang minim infrastruktur telko dong, baru bisa dilihat dia ‘paten nggak ini barang’,” jelas Budi Arie kepada CNBC Indonesia pada Selasa (16/4) lalu. Ia juga mengindikasikan bila nantinya Starlink bakal sudah tersedia setidaknya saat upacara 17 Agustus 2024 di IKN, bila memang uji cobanya berlangsung baik.

“Kalau uji cobanya berlangsung baik, terus uji layak operasinya kita keluarkan dan memenuhi peraturan UU yang berlaku di Indonesia, kita akan izinkan Starlink beroperasi,” tambah Budi Area. Apakah Gizmo friends menantikan penyedia internet kencang berbasis satelit satu ini?

Artikel berjudul Starlink, Internet Berbasis Satelit Milik Elon Musk Siap Hadir di Indonesia yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Tekno

gizmologi

Recommended
5 Cara Mengatasi Tidak Diindek Karena Halaman Alternatif Dengan Tag…