Menikmati Adrenalin River Tubing Sungai Oya Gunungkidul

Posted on
Menikmati Adrenalin River Tubing Sungai Oya Gunungkidul

River tubing Sungai Oya atau sering disebut dengan susur Sungai Oya merupakan salah satu destinasi wisata setelah Goa Pindul. Wisata ini sangat cocok untuk Anda yang suka adventure dengan adrenalin yang menantang. Karena aliran Sungai Oya yang deras akan memberikan Anda pengalaman sangat seru.

Akan tetapi, river tubing akan memberikan sensasi adrenalin kepada Anda saat musim hujan saja. Karena pada saat musim kemarau, debit air akan rendah dan air tenang.

Namun Anda tidak perlu khawatir. Walaupun debit air berkurang dan tidak memenuhi syarat untuk rafting, Anda tetap bisa menyusuri Sungai Oya dengan ban tubing.

Menikmati adrenalin river tubing sungai oyo gunungkidul
toplintas.com

Adrenalin River Tubing Sungai Oya

Berbeda dengan Goa Pindul, wisata ini suasananya lebih ke alam terbuka. Lokasinya dari Goa Pindul pun juga harus menempuh perjalanan sekitar 1 km untuk sampai ke Sungai Oya.

Biasanya setelah dari Goa Pindul para wisatawan langsung meneruskan liburannya ke Sungai Oya untuk menikmati suasana alam terbukanya. Karena suasana di Sungai Oya ada banyak air terjun kecil yang menghiasi pinggiran sungai.

Aliran air yang mengalir di tengah bebatuan karts yang berbentuk dinding alami membuat kesan Sungai Oya hampir mirip seperti Green Canyon. Bedanya, di Sungai Oya ini suasananya benar-benar alami. Jadi, kesannya sangat estetik untuk dinikmati.

Di wisata river tubing Sungai Oya ini ada sebuah maskot lokasi yang cukup indah saat Anda melakukan rafting di sungai. Karena di tengah susur sungai, Anda akan menemukan sebuah air terjun yang sangat eksotis setinggi kurang lebih sekitar 4-6 meter. Nah, aliran air terjun ini merupakan aliran sungai dari Goa Pindul.

Ketika sampai di lokasi air terjun, saatnya Anda untuk berhenti dan mengambil gambar di sini. Anda juga akan mendapat kesempatan untuk berenang di lokasi ini dan bisa mencoba nyali dengan lompat dari tebing setinggi 4 sampai 8 meter. Jadi, wisata ini memang cocok untuk Anda pecinta adrenalin ekstrem.

Waktu Terbaik Mengunjungi Sungai Oya

Berkunjung di wisata Sungai Oya ini cocoknya pada saat musim hujan. Karena pada saat musim hujan, otomatis debit air semakin tinggi dan akan memberikan perjalanan river tubing Anda semakin jauh daripada saat musim kemarau. Panjang sungai saat musim hujan bisa mencapai 3-6 km dan akan ditempuh waktu yang lumayan lama,  sekitar 1 sampai 2 jam. Jadi, keseruannya sudah tidak diragukan lagi bukan?

Nah, untuk harga tiket wisata ini tergantung Anda mau memilih paket wisata yang seperti apa. Karena di wisata Sungai Oya ini ada berbagai pilihan. Jadi, tinggal menentukan paket wisata apa yang Anda ambil.

River tubing Sungai Oya masih sama seperti di Goa Pindul. Penyusuran masih diantar oleh pemandu. Akan tetapi tidak perlu khawatir, pemandu di sini ramah-ramah dan tidak ada yang galak. Untuk menuju lokasi, biasanya Anda akan diantar menggunakan Pajero Pindul yang sudah disediakan.