Categories: Berita

Tertarik Beli Honda Jazz Bekas? Segini Harganya di 2022

Mobil – Honda Jazz merupakan salah satu hatchback yang menjadi favorit anak muda Tanah Air. Sayangnya, kehadiran Jazz di Indonesia digantikan oleh City Hatchback. Bagi yang ingin membeli Honda Jazz, mobil bekasnya bisa menjadi alternatif. Lantas, berapa harga Honda Jazz bekas di tahun 2022?

Mengenai Honda Jazz

Honda Jazz generasi pertama hadir di Indonesia pada tahun 2003. Jazz hadir dalam dua pilihan mesin, yaitu i-DSI berkapasitas 1.300 cc dan VTEC berkapasitas 1.500 cc. Mobil ini dikenal dengan akomodasi yang luas meskipun ukuran kabin cukup kecil.

Generasi kedua Honda Jazz hadir pada Tokyo Motor Show 2007. Mobil ini mulai dijual di Indonesia pada tahun 2008 dengan 3 varian, yaitu A, S, dan RS. Secara tampilan, Jazz generasi kedua memiliki tampilan yang sporty dan timeless dengan bentuk body membulat. Jazz generasi kedua dibekali dengan mesin 1.500 cc VTEC.

Generasi ketiga Honda Jazz merupakan generasi terakhir yang dijual di Indonesia. Mobil ini diperkenalkan di Tanah Air pada Juni 2014. Desain dari Jazz generasi ketiga lebih sporty dengan lampu depan menyipit, serta bodi yang membulat. Mobil ini juga hadir dengan pilihan tipe A, S, dan RS. Versi facelift dari generasi ketiga diluncurkan pada 2017. Jazz versi facelift ini merupakan Honda Jazz terakhir di Indonesia. Kesuksesan Honda Jazz kemudian dihentikan pada Februari 2021 dan digantikan dengan Honda City Hatchback.

Baca Juga: Melihat Harga Baru dan Bekas Honda Civic Turbo di 2022

Harga Bekas Honda Jazz

Berikut ini merupakan harga Honda Jazz bekas di tahun 2022. Harga yang tertera di bawah ini merupakan pantauan dari website momobil.id. Tahun produksi yang dijual dalam momobil.id berkisar antara tahun 2012 (Jazz generasi kedua) sampai dengan 2019 (Jazz generasi ketiga).

Jazz RS A/T tahun 2012 = Rp140 juta – Rp160 juta
Jazz RS A/T tahun 2014 = Rp160 juta – Rp180 juta
Jazz RS A/T tahun 2016 = Rp190 juta – Rp220 juta
Jazz RS A/T tahun 2019 = Rp230 juta – Rp260 juta

momobil

viral

Share
Published by
viral

Recent Posts

Mahasiswi Peminatan Kesehatan Lingkungan FKM USU Stambuk 2022 Ajak Siswa SD Jadi “Detektif Sampah” untuk Selamatkan Bumi!

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Mahasiswi Peminatan Kesehatan Lingkungan FKM…

2 jam ago

Pengabdian Masyarakat: Strategi Pengembangan Unit Usaha BUMDES di Desa Ketapanrame, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Pengabdian Masyarakat: Strategi Pengembangan Unit…

2 jam ago

Masa Lalu Antara Ormas dan Premanisme

Sah! – Di Indonesia, aksi premanisme yang melibatkan ormas kian marak dan menimbulkan kekhawatiran di…

2 jam ago

Apakah Ormas Bisa Menjalankan Kegiatan Bisnis Secara Hukum?

Sah! – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) memegang peranan penting dalam struktur sosial masyarakat Indonesia.  Bedasarkan konstitusi,…

2 jam ago

Diduga Pemilik Kandang Ayam di Desa Waringin Jaya Tak Ber Izin dan Alergi Dengan Awak media’

AESENNEWS.COM, PANDEGLANG- Pengusaha ternak ayam pedaging yang terletak di Kp candahan  desa Waringin jaya kecamatan…

2 jam ago

Israel Intensifkan Serangan di Gaza, 80 Orang Tewas

Jakarta – Israel meningkatkan serangannya ke Gaza, saat Presiden AS Donald Trump mengunjungi Timur Tengah.…

4 jam ago