Categories: Tekno

Telkomsel Dukung Layanan Broadband di Acara World Superbike 2022

Telkomsel memastikan ketersediaan jaringan mobile broadband 4G/LTE dan 5G yang andal di kawasan Mandalika, khususnya di Mandalika International Street Circuit guna mendukung perhelatan World Superbike (WSBK) 2022 yang berlangsung selama 11-13 November 2022.

Melalui inisiatif tersebut, Telkomsel berupaya memastikan seluruh pembalap, official team, panitia penyelenggara, jurnalis, pengunjung dan turis mancanegara, hingga masyarakat di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, bisa mendapatkan pengalaman akses komunikasi dan aktivitas digital yang optimal.

Direktur Network Telkomsel Nugroho mengatakan, “Tentu kami berharap dukungan ini dapat memberikan pengalaman digital terbaik bagi seluruh lapisan masyarakat yang hadir untuk menikmati dan mengabadikan keseruan perhelatan event olahraga otomotif balap motor internasional, yakni WSBK 2022.”

Dengan mengandalkan pengalaman sebelumnya yang sukses mendukung perhelatan MotoGP 2021, telkomsel memastikan kesiapan dukungan yang lebih maksimal, khususnya dalam memberikan pengalaman terbaik bagi turis mancanegara yang datang ke Nusa Tenggara Barat.

Dalam memastikan dukungan yang optimal, Telkomsel telah melakukan penguatan kapasitas dan kualitas jaringan untuk 392 BTS 4G/LTE, serta tambahan 6 unit Compact Mobile BTS (Combat) di kawasan Mandalika International Street Circuit.

Sementara itu, untuk mendukung sektor pariwisata, Telkomsel juga telah menambah 57 unit BTS 4G/LTE yang menjangkau area penginapan, lokasi kuliner, medical center, titik transit transportasi seperti bandara, serta tempat wisata, termasuk yang menjangkau jalur jalan utama di kawasan Mandalika.

Telkomsel turut memastikan ketersediaan kartu perdana “Telkomsel Prabayar Tourist” dengan beragam kemudahan dan keuntungan yang dapat dimanfaatkan oleh turis mancanegara yang berkunjung di Indonesia untuk dapat mengoptimalkan kebutuhan komunikasi hingga aktivitas digital selama berada di Indonesia.

Dengan memanfaatkan kartu perdana tersebut, turis mancanegara dapat menikmati kuota data sebesar 25 GB, kuota telepon lokal 25 menit, dan kuota telepon internasional (IDD Call) 25 menit untuk masa aktif 30 hari, dengan harga terjangkau Rp100 ribu.

Untuk kemudahan yang diberikan, kartu perdana Telkomsel Prabayar Tourist dapat dibeli sebelum kedatangan di Indonesia, cukup dengan melakukan pre order melalui telkomsel.com/perdana/tourist-prepaid-card dan melengkapi formulir yang dibutuhkan. Selanjutnya, kartu perdana Telkomsel Prabayar Tourist dapat diambil di GraPARI atau gerai penjualan Telkomsel tertentu ketika telah tiba di Indonesia.

“Telkomsel konsisten untuk terus membuka peluang lebih luas bagi kemajuan seluruh lapisan masyarakat, khususnya dalam meningkatkan ekonomi digital masyarakat di Nusa Tenggara hingga sektor pariwisata lokal agar dapat tumbuh melalui pemanfaatan teknologi terdepan,” tutup Nugroho.

Baca juga : Hadirkan Tren Baru Belanja Online di Indonesia, TikTok Shop Raih Rekor MURI

gadgetdiva

viral

Share
Published by
viral

Recent Posts

Surga Dunia: Ngopi Sore di Pinggir Kali Pondok Dua

Obrolan Sore di Saung Merdeka Angin sore nyapu pelan daun-daun pisang yang lemes ngambang di…

52 menit ago

Peringati 77 Tahun Nakba, AWG Gelar Aksi Bela Palestina di Depan Kedubes AS

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Peringati 77 Tahun Nakba, AWG…

1 jam ago

Peran Magang Social Media Spesialist Sebagai Strategi Digital Marketing

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Peran Magang Social Media Spesialist…

1 jam ago

Perppu Ormas Dan Potensi Penyalahgunaan Kekuasaan Dalam Menanggapi Kritik Sosial

Sah! – Polemik seputar pembubaran organisasi masyarakat kerap muncul dalam ruang demokrasi. Isu ini menyentuh…

1 jam ago

Perkumpulan Tanpa Badan Hukum? Ini 3 Risiko Serius

Sah! – Perkumpulan adalah suatu bentuk organisasi masyarakat yang didirikan oleh sekelompok individu yang memiliki…

1 jam ago

Hamas Ungkap Adanya Negosiasi Langsung dengan Pemerintah Trump

Jakarta – Hamas saat ini tengah mengadakan negosiasi langsung dengan pemerintahan Presiden Amerika Serikat Donald…

4 jam ago