Setelah resmi mengumumkan seri 9 Pro terbarunya, kini realme juga mengumumkan realme 9 5G dan 9 5G SE. Dua lini smartphone baru ini dinyatakan akan segera tiba pada 10 Maret 2022. Meski belum ada bocoran resmi tentang spesifikasi dan harganya, namun kami mendapatkan beberapa detail tentang spesifikasi utama realme 9 5G dan realme 9 5G SE.
Dua perangkat smartphone yang dikabarkan akan segera tiba pada 10 Maret ini merupakan penerus dari realme 8 series. Ini juga akan melengkapi perangkat realme 9 Pro, dan 9 Pro Plus yang telah diluncurkan sebelumnya.
Seperti yang kita ketahui, bahwa jajaran realme 9 merupakan seri smartphone flagship yang memiliki spesifikasi unggulan kelas atas, dan banyak fitur menarik lainnya. Penampilan kedua unit sudah terungkap di situs web resmi realme.
Salah satu ponsel akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 778G, sementara yang lain akan datang dengan Dimensity 810. Seperti namanya, kedua smartphone ini akan mendukung konektivitas 5G dan desain hp tipis persis seperti realme 9 non-5G.
Dilihat dari gambarnya, tombol daya pada kedua perangkat ini diprediksi akan berfungsi ganda sebagai pemindai sidik jari. Tak hanya itu saja, gambar tersebut juga menunjukan spesifikasi kamera utama yang disebut akan menawarkan resolusi 48 MP.
Menariknya lagi, realme menyatakan bahwa dua ponsel ini akan mendukung kecepatan refresh 144Hz, yang menurut realme akan menjadi “tertinggi di segmennya”. Layar realme 9 5G ini juga didukung IPS LCD dan memiliki lubang kamera mungil di sudut kiri atas layarnya.
Sayangnya, belum ada informasi terkait harga realme 9 5G dan realme 9 5G SE. Sebagai acuan, realme 8 5G dibanderol mulai dari sekitar 200 USD atau Rp 2,8 jutaan. Dengan harga ini, diharapkan realme 9 5G memiliki kisaran harga yang telah disesuaikan. Sementara untuk varian realme 9 5G SE, tentunya kami mengharapkan harga yang lebih terjangkau berkat label “SE” seperti smartphone “SE” pada umumnya.
Tak hanya mengumumkan jadwal peluncuran realme 9 5G dan 9 5G SE saja, realme juga telah mengumumkan smartphonr baru lainnya yang dinamakan realme GT Neo 3 dalam ajang acara MWC 2022.
Baca juga:
Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul BABINSA Membangun Desa bentuk Sinergitas…
Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Peduli Kesehatan Mata Remaja, Comm…
AESENNEWS.COM, PANDEGLANG -Digelarnya open turnamen oleh raga voly ball tingkat RT.di wilayah Pemerintahan Desa Ciandur…
AESENNEWS.COM, PANDEGLANG - Musim tanam padi nyadon di wilayah kecamatan saketi sudah sudah mulai tanam…
Jakarta – Satu dari delapan korban kecelakaan mobil Toyota Land Cruiser nopol DB 1895 AA…
Jakarta – Sebagai provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak di Indonesia, Jawa Barat memerlukan kawasan baru…