Categories: Berita

Nasdem, Demokrat dan PKS Godok Nama Cawapres Pendamping Anies, Akan Dipilih Yang Memiliki Kans Menangnya Tinggi

[Berita] JAKARTA – Partai Nasdem bersama Partai Demokrat dan PKS makin lengket untuk membentuk poros koalisi menuju Pilpres 2024. Rencananya tiga parpol itu menurut elite Nasdem akan mengumumkan koalisi pada 10 November 2022.

Nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terus menguat jadi bakal capres yang diusung Nasdem, Demokrat dan PKS. Sementara, figur-figur yang potensial menjadi cawapres pendamping Anies masih digodok ketiga partai.
Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali mengungkapkan tiga parpol belum membahas nama-nama figur yang akan jadi cawapres. Namun, ia mengatakan, tiga partai bersepakat mengusung cawapres yang memiliki kans menangnya tinggi.
“Kami belum bicara pada figur. Kalau cara pandang yang sama, kami cari siapa yang berpeluang menang. Kami cari bersama-sama. Jadi, tentunya kami bersama mencari cawapres yang berpeluang menang,” kata Ahmad Ali, Kamis 29 September 2022.
Ali berharap nama cawapres bisa segera disepakati tiga partai. Dengan demikian, nanti bisa dideklarasikan bersamaan dengan deklarasi koalisi dan capres.
Namun, ia mengatakan, pihaknya juga enggan terburu-buru menentukan cawapres karena bisa diumumkan setelah deklarasi koalisi dan capres. Terkait rencana waktu umumkan nama capres dan koalisi pada 10 November, juga disebut masih cair dan belum final.

portal-islam

viral

Share
Published by
viral

Recent Posts

Mall Pasar Atom: Gabungan Konsep Pasar Dan Mall

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Mall Pasar Atom: Gabungan Konsep…

26 menit ago

Wisata Perkotaan Surabaya: Royal Plaza, Mall Sejuta Umat

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Wisata Perkotaan Surabaya: Royal Plaza,…

26 menit ago

UP GRADING PERTAMA INDONESIA CARE DI BANTEN SUKSES DILAKSANAKAN DI ViLA AMANDA CARITA

AESENNEWS.COM, PANDEGLANG- BANTEN ,Upgrading relawan Indonesia card ,bertujuan untuk mewujudkan relawan sejati bersama Indonesia care…

27 menit ago

Razer Clio, Gaming Chair dengan Speaker Sekaligus

Jakarta, Gizmologi – Razer kembali menghadirkan inovasi di dunia gaming lewat Razer Clio, aksesori terbaru…

5 jam ago

5 Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Terinstal di Redmi | Xiaomi MIUI

5 Cara Mengatasi Aplikasi Tidak terinstal di Redmi | Xiaomi MIUI - KUBIS.online - Selamat…

6 jam ago

Street Photo Hunt: Finding Shape, Hunting Bareng Instanusantara dan Performa

Memburu Bentuk di Jalanan Kota: Shape Street Fotografi Bersama Komunitas Makassar Minggu pagi di Makassar…

14 jam ago