Categories: Tekno

Kampanye #BeriKabarSelagiSempat, Pengguna OPPO Sebar 16.297 Pesan inspiratif Selama Ramadan


Tekno – Sepanjang bulan Ramadan 2022, banyak kampanye menarik yang dilakukan para vendor untuk menarik hati konsumen maupun pelanggan setianya, salah satunya OPPO.

Di Ramadan tahun OPPO menggelar ajang #BeriKabarSelagiSempat, yakni kampanye digital yang mengajak semua pengguna smartphone diajak untuk upload foto bersama dengan orang terdekat/tersayang yang dirindukan, disertai dengan pesan singkat tentang kabar atau rasa rindu bagi penerima pesan.

Digelar hingga 28 April 2022, kampanye tersebut menghasilkan 16.297 kabar inspiratif yang sudah tersampaikan berupa foto dan pesan mewakili hangatnya keluarga Indonesia.

Melalui kampanye #BeriKabarSelagiSempat, OPPO membuktikan bagaimana OPPO telah menjadi bagian dari kehangatan keluarga Indonesia terutama di bulan Ramadan tahun ini.

Patrick Owen, Chief Creative Officer OPPO Indonesia menjelaskan, sejak diluncurkan pada tanggal 7 April 2022 lalu, OPPO telah mengumpulkan 16.297 foto, pesan, dan video inspiratif.

“Banyak inspirasi yang tertangkap dalam foto-foto yang diunggah dalam tagar #BeriKabarSelagiSempat. Warna-warni takjil Ramadan, wajah-wajah yang merindu keluarga, sore yang indah saat menanti waktu berbuka, dan lainnya, sangat menggambarkan semangat kekeluargaan Indonesia saat ini,” terangnya.

Lebih lanjut Patrick mengatakan, untuk memberi semangat dan kehangatan kepada seluruh keluarga di Indonesia, OPPO juga meluncurkan film pendek ‘Beri Kabar Selagi Sempat’ yang dapat disaksikan melalui akun Youtube Official OPPO Indonesia mulai 11 April 2022.

“Konten video dalam film pendek ini seluruhnya diambil dengan menggunakan OPPO Find X3 5G dan konten foto diambil dengan menggunakan OPPO Reno7 5G. Dengan kampanye, konten video serta konten foto yang keselurahannya diambil dengan perangkat OPPO, kami ingin menginspirasi lebih banyak pengguna untuk membagikan cerita hidup yang menghangatkan semua anggota keluarga yang mungkin saat ini belum dapat bertemu secara langsung.”

Melalui Kampanye #BeriKabarSelagiSempat OPPO berharap jalinan silaturahmi tidak terkendala jarak. Masyarakat bisa terus berkomunikasi dengan para keluarga dan kerabat dengan memanfaatkan beragam teknologi yang ada. Misalnya saja dengan mengirimkan foto dan video yang direkam dengan menggunakan smartphone.

“OPPO Reno7 5G dengan kamera utama 64 MP tentunya bisa menghasilkan foto dan video yang jernih sehingga bisa mengobati kerinduan keluarga tercinta. OPPO Reno7 5G juga memiliki kapasitas baterai 4500 mAh dengan teknologi pengisian cepat SuperVOOC 65 Watt yang dapat mengisi daya baterai dari keadaan kosong hingga penuh dalam waktu 31 menit saja. Tentunya hal ini akan semakin meningkatkan kenyamanan dalam melakukan komunikasi,” tutup Patrick.

gadgetsquad

viral

Share
Published by
viral

Recent Posts

Kemkomdigi Terbitkan Permen Nomor 8 Tahun 2025, Ini 5 Poin Utama Aturannya

GadgetDIVA - Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menerbitkan Peraturan Menteri Nomor 8 tahun 2025 (Permen)…

20 menit ago

Erizal Membuktikan Anak Muda dari Daerah Bisa Menjadi Juara dan Membawa Dampak Nyata Lewat Media Sosial

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Erizal Membuktikan Anak Muda dari…

5 jam ago

Kenali Batas Hukum Aktivitas Ormas di Indonesia

Sah! – Ormas adalah singkatan dari organisasi massa atau organisasi masyarakat. Mereka menjadi wadah partisipasi…

5 jam ago

Berapa Banyak Modal yang Wajib Disetorkan Sekutu Pasif dalam CV

Sah! – Di tengah pertumbuhan bisnis di indonesia, Commanditaire Vennootschap (CV) tetap menjadi salah satu…

5 jam ago

Realisasi Program Bantuan BSPS T,A 2025 di Desa Sindang Hayu Warga Antusias Ucapkan Terima Kasih

AESENNEWS.COM,PANDEGLANG - Realisasi program bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) di Desa Sindang Hayu Kecamatan Saketi…

5 jam ago

Apa Artinya Pembubaran Partai Pekerja Kurdistan bagi Turki?

Ankara – Setelah lebih dari empat dekade konflik bersenjata dengan pemerintah Turki, Partai Pekerja Kurdistan…

8 jam ago