Categories: Tekno

Kabar Sedih Buat Pengguna Microsoft Office 2013

Tekno — Pengguna Microsoft Office 2013 mungkin belum siap mendengar ini semua. Namun pihak Microsoft telah mengkonfirmasi jika pihaknya tidak akan lagi memberikan dukungan kepada produk lamanya tersebut.

Dilansir melalui Techradar, Minggu, 24 April 2022, pihak Microsoft telah mengumumkan penghentian support untuk Microsoft Office 2013 dalam kurun 12 bulan ke depan. Setelah waktunya tiba, software tersebut resmi tidak akan mendapatkan update apapun dari Microsoft, termasuk proteksi keamanan.

Para pengguna Microsoft Office 2013 pun diminta untuk mulai melakukan pembaharuan software, sekaligus mengganti software mereka sebelum 11 April 2023. Microsoft mengingatkan, jika hal tersebut tidak dilakukan maka perangkat akan berpotensi terkena serangan siber.

“Setelah kami rutin memberikan Mainstream Support selama lima tahun dan Extended Support selama lima tahun berikutnya, akhirnya kami memutuskan untuk menghentikan support tersebut kepada Office 2013 mulai 11 April 2023. Sesuai dengan Fixed Lifecycle Policy, setelah tanggal ini, pembaruan keamanan untuk Office 2013 tidak akan lagi tersedia,” ujar pihak Microsoft dalam sebuah email ke konsumen.

Bye bye, Microsoft Office 2013

Pihak Microsoft menambahkan dalam email tersebut, setelah Office 2013 tak lagi mendapatkan dukungan, Microsoft pun tidak akan lagi menyediakan update keamanan apapun lagi untuk software tersebut. Setelah itu, jika penggunaan Office 2013 terus dilakukan usai April 2023, hal itu akan berakibat fatal bagi perusahaan karena berpotensi terpapar kejahatan siber.

Sebagai ganti Office 2013, Microsoft telah menyarankan pengguna untuk beralih ke Aplikasi Microsoft 365, yang berbasis langganan. Kebanyakan menggunakan Microsoft 365 dan Office LTSC 2021, paket ini menyediakan sebagian besar aplikasi utama untuk pengguna bisnis, dan menerima pembaruan serta patch rutin.

“Silakan mulai beralih ke aplikasi Microsoft 365 yang memang telah didesain untuk menerima pembaruan secara reguler, membantu anda untuk mendapatkan update keamanan dan fitur terbaru dari kami. Sebagai alternatif, jika perusahaan membutuhkan produk yang tidak berubah atau statis, silakan beralih ke Office LTSC 2021,” jelas pihak Microsoft.

gadgetdiva

viral

Share
Published by
viral

Recent Posts

Google Digugat Meksiko Gara-Gara Ubah Nama Teluk Meksiko Jadi Teluk Amerika

GadgetDIVA - Hubungan antara Meksiko dan Google mendadak memanas. Pemerintah Meksiko secara resmi menggugat raksasa…

27 menit ago

Elmer Diello Xantara Harumkan Nama Singapore Intercultural School PIK di Ajang Jakarta Student Aquatic Championship 2025

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Elmer Diello Xantara Harumkan Nama…

7 jam ago

USE OF TECHNOLOGY IN EARLY CHILDHOOD ENGLISH LEARNING

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul USE OF TECHNOLOGY IN EARLY…

7 jam ago

Geger Temuan Tas Berisi Mayat Bayi di Sungai Ciliwung Bogor

Jakarta – Warga Kelurahan Kedunghalang, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor digegerkan dengan temuan tas berisi…

8 jam ago

Bukan Sekadar Lari, Riau Bhayangkara Run Langkah Kaki untuk Diri dan Bumi

Jakarta – Riau Bhayangkara Run 2025 segera digelar. Event yang digelar Polda Riau ini akan…

8 jam ago

Telkom Dorong Pendidikan Digital Melalui Platform Pijar Sekolah

GadgetDIVA - Telkom menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan nasional melalui pemanfaatan teknologi digital. Salah satu…

12 jam ago