Categories: Berita

Gibran Kantongi Dukungan Prabowo bila Ingin Maju ke DKI-1

[Berita]  Rumor majunya Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming ke kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta semakin menyeruak. Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pun turut angkat suara soal isu tersebut.

Prabowo menyatakan tidak ada yang salah dengan keinginan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut, bahkan dirinya sudah menyatakan akan mendukung bila benar Gibran ingin maju menjadi DKI-1.
Dukungan itu disampaikannya saat bertemu empat mata dengan Gibran di Loji Gandrung Solo. Prabowo menilai Gibran memiliki kemampuan yang mumpuni untuk memimpin Ibu Kota. “Beliau (Gibran) pas kok, kalau saya, saya lihat. Saya dukung, saya kira dari dulu saya dukung ya,” kata Prabowo, Selasa (24/1/2023).
Demikian juga di Pilgub Jateng, Prabowo meyakini Gibran memiliki peluang untuk maju. Menteri Pertahanan itu optimistis, baik Jakarta atau Jateng, akan jadi lebih baik di bawah kepemimpinan Gibran. “Saya tadi katakan dua-duanya (DKI dan Jateng) cocok, dua-duanya beliau pasti berhasil,” ucapnya.
Prabowo menyebut peluang Gibran di Pilgub Jateng belum tentu lebih besar dibandingkan jika dia maju di DKI Jakarta. Di sisi lain, ia juga menyatakan usia muda Gibran tidak bisa dijadikan parameter soal kemampuannya memimpin daerah yang lebih besar dari Kota Solo.
“Belum tentu, siapapun tergantung orangnya kan. Kalau saya tidak lihat usia ya, yang penting pengabdiannya buat saya. Kalau kita lihat pemimpin kita sebelumnya muda-muda semua,” ujar Prabowo.
Sebelumnya Gibran mengaku siap untuk maju dalam kontestasi Pilgub DKI Jakarta tahun 2024. Namun ia tidak mau terburu-buru, sebab masih menunggu keputusan dan perintah dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
Untuk saat ini, ia menegaskan dirinya tak mau terlena dengan wacana pencalonannya untuk kursi DKI-1, Gibran mengaku masih tetap fokus menyelesaikan tugasnya sebagai orang nomor satu di Kota Solo. Ditegaskan dirinya tidak terlalu berambisi.
“Kalau ada tugas ya harus siap to, tapi bukan berarti saya punya ambisi, nggak. Saya itu nunggu perintah itu lho, saya siap kalau ada penugasan bukan berarti aku meh nyagub lho, kalau ada tugas harus siap to. Aku fokus Solo sik (dulu),” ujarnya di Solo, Jumat (20/1/2023). [inilah]

portal-islam

viral

Share
Published by
viral

Recent Posts

Pengejawantahan Opor Bebek Mateng Saka Awake Dewek pada Pilihan Karir di Bidang Akuntansi

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Pengejawantahan Opor Bebek Mateng Saka…

4 jam ago

Kreatif, Siswa Siswi SLB ABD Negeri Kedungkandang Kota Malang Membuat Poster dari Tissu untuk Memperingati Hardiknas 2024

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Kreatif, Siswa Siswi SLB ABD…

4 jam ago

Amicus Curiae Sebagai Salah Satu Alat Pendorong Keadilan

Sah! – Apakah anda pernah mendengar istilah Amicus Curiae ? Tentunya ini merupakan hal yang…

4 jam ago

Perlindungan Hukum bagi Pencipta Buku Modul atas Penggandaan dan Plagiarisme

Sah! – Tindakan penggandaan dan plagiarisme di era digitalisasi sangat marak terjadi. Perkembangan globalisasi yang…

4 jam ago

Jurus Gubernur Kalteng Lahirkan SDM Unggul dan Andal

Jakarta – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran menaruh perhatian pada kemajuan sektor pendidikan.…

6 jam ago

Polisi Amankan Gangster Bersajam yang Serang Petugas SPBU di Bogor

Bogor – Polisi menyampaikan perkembangan penyelidikan kasus penyerangan petugas SPBU di Cikahuripan, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten…

6 jam ago