Jakarta, Tekno – Ketika kamera smartphone sudah semakin canggih dengan berbagai sensor untuk focal length lebih fleksibel, tren menggunakan kamera jenis lain seperti kamera klasik hingga kamera instan juga terus menguat. Maka tidak heran bila Fujifilm sebagai salah satu produsen terbesar, kembali merilis seri instax terbaru, lewat kehadiran instax mini 41 di Indonesia.
Kamera Fujifilm instax mini 41 sendiri menjadi suksesor dari seri mini 40, yang sudah debut sejak 2021 lalu. Kurang lebih, nilai jualnya masih sama, andalkan desain retro nan klasik dan tawarkan kemudahan pengambilan gambar, tanpa harus atur parameter tertentu. Dirancang khusus untuk fotografer pemula dan para pecinta fotografi.
Hal tersebut turut dikonfirmasi oleh Masato Yamamoto, Presiden Direktur Fujifilm Indonesia. Ia menjelaskan, “tidak hanya mudah dioperasikan, kamera instax mini 41 juga tampil menawan sehingga cocok untuk para pecinta fotografi dari berbagai kalangan. Kehadiran fitur-fitur baru seperti automatic light adjustment dan close-up mode juga memungkinkan pengguna dapat mengabadikan momen dengan hasil yang maksimal kapan pun dan di mana pun,” jelasnya lewat sebuah rilis yang diterima Tekno (5/5).
Baca juga: Hadir di Indonesia, Harga Instax Wide Evo Mencapai Rp6 Juta
Seperti generasi sebelumnya, aspek desain menjadi salah satu nilai jual utama dari Fuji instax mini 41. Kalau yang kemarin tampil dengan tekstur kulit jeruk dan didominasi kombinasi warna hitam serta silver, desain kamera instax terbaru satu ini memiliki basis warna silver lebih gelap. Tetap dikombinasikan bersama warna hitam, namun setengah bagian bawah punya tekstur baru yang juga dirancang nyaman dalam genggaman.
Memiliki sudut yang sedikit membulat, desain instax mini 41 juga dibuat lebih segar dengan sejumlah aksen warna oranye pada beberapa bagian teks. Selain itu, Fujifilm juga siapkan case tambahan untuk simpan kamera dan beberapa hasil foto cetak, dirancang memiliki warna serasi dengan strap. Untuk pengambilan gambar lebih mudah, automatic light adjustment pada instax mini 41 bisa secara otomatis menyesuaikan intensitas lampu kilat, menyesuaikan tingkat pencahayaan di sekitar.
Dengan begitu, foto yang dihasilkan dari kamera instax mini 41 bisa berikan eksposur yang pas, untuk jenis foto portrait baik saat low-light maupun sebaliknya. Fitur kedua yang diperkenalkan lewat seri terbaru satu ini, adalah mode close-up yang lebih memudahkan pengambilan gambar. Di mana mode ini dapat diaktifkan dengan memutar lensa saja.
Saat mode close-up, kamera instax mini 41 bakal secara otomatis mengatur viewfinder agar menyesuaikan bingkai sesuai hasil cetak nantinya dengan parallax adjustment—tanpa fitur ini, umumnya hasil cetak bakal sedikit berbeda dari apa yang ditampilkan pada viewfinder, di mana obyek utama bisa kurang pas ketika sudah dicetak.
Kamera instax mini 41 dirancang memberikan kemudahan bagi para penggunanya untuk cetak foto, sehingga parameter seperti shutter speed hingga eksposur bakal disesuaikan secara otomatis. Kamera ini membutuhkan waktu kurang lebih 90 detik untuk mencetak sebuah foto. Sementara untuk daya, baterai instax mini 41 gunakan dua baterai AA, yang diklaim cukup untuk mencetak sampai 100 lembar foto.
Dalam dimensinya yang kompak, bobot instax mini 41 mencapai kurang lebih 345 gram (tanpa baterai, film, dan aksesori tambahan seperti strap). Tanpa tombol power khusus, kamera ini bisa otomatis mematikan daya ketika sudah tidak gunakan dalam waktu lima menit, agar baterai tidak perlu diganti terlalu cepat.
Sudah bisa dibeli secara resmi, harga instax mini 41 di Indonesia dibanderol Rp1,749 juta. Gizmo friends bisa mendapatkannya baik secara daring maupun luring di semua toko ritel resmi Fujifilm Indonesia.
Artikel berjudul Fujifilm Rilis Kamera instax mini 41, Padukan Desain Retro dan Kemudahan Ambil Foto yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Tekno.id
GadgetDIVA - Google kembali menegaskan komitmennya dalam menjaga keamanan pengguna internet. Kini, perusahaan teknologi raksasa…
Di sudut padat kawasan Kabupaten Bekasi, tepatnya di gang kecil dekat Pasar, hidup seorang pemuda…
Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul STRATEGIES TO IMPROVE EARLY CHILDHOOD…
Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Implikasi UU Revisi TNI 2025…
Sah! – Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) Kalibata sebagai catering untuk program makan bergizi gratis…
Sah! – Dalam dunia korporasi, rangkap jabatan oleh anggota Direksi merupakan isu yang kerap menjadi…