Categories: Berita

133 Kardinal Berada di Vatikan Menjelang Konklaf Paus

Vatican City

Para kardinal dari berbagai negara mulai bergerak ke akomodasi di Vatikan pada Selasa (6/5), yang akan menjadi tempat tinggal mereka selama konklaf atau proses pemilihan Paus yang baru berlangsung. Konklaf yang merupakan pertemuan rahasia yang bersejarah akan dimulai pada Rabu (7/5) besok.

Setelah Paus Fransiskus meninggal pada 21 April, seperti dilansir AFP, Selasa (6/5/2025), sebanyak 133 kardinal yang menjadi elektor dalam konklaf akan berkumpul di Kapel Sistina pada Rabu (7/5) untuk proses pemilihan Paus yang baru, yang bisa berlangsung selama berjam-jam, berhari-hari, atau bahkan berbulan-bulan.

Para kardinal biasanya tinggal di wisma tamu Santa Marta milik Vatikan, yang memiliki kamar mandi dalam dan layanan kamar bergaya hotel. Namun tidak ada cukup kamar untuk semua kardinal yang hadir.

<!–

ADVERTISEMENT

–>

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

<!– SCRIPT REFRESH SLOT PARALLAX DETAIL SAAT VIEWPORT

document.addEventListener(‘DOMContentLoaded’, function () {
var adSlot_pd = document.getElementById(‘div-gpt-ad-1572507980488-0’);
var refreshInterval_pd; function refreshAd_pd() {
googletag.cmd.push(function () {
googletag.pubads().refresh([gpt_parallax]);
console.log(‘Slot Parallax Detail refreshed at ‘ + new Date().toLocaleTimeString());
});
} var observer_pd = new IntersectionObserver(function (entries) {
entries.forEach(function (entry) {
if (entry.isIntersecting) {
if (!refreshInterval_pd) {
refreshAd_pd(); // Refresh saat pertama kali terlihat
refreshInterval_pd = setInterval(refreshAd_pd, 30000); // Refresh setiap 30 detik
}
} else {
if (refreshInterval_pd) {
clearInterval(refreshInterval_pd);
refreshInterval_pd = null;
}
}
});
}, { threshold: 0.5 }); // Aktif saat 50% iklan terlihat di layar if (adSlot_pd) {
observer_pd.observe(adSlot_pd);
googletag.cmd.push(function () { googletag.display(‘div-gpt-ad-1572507980488-0’); });
}
});
–>

Dengan para kardinal yang hadir itu berasal dari 70 negara yang ada di lima benua yang berbeda, konklaf tahun ini merupakan yang terbesar — dan paling internasional — yang pernah digelar.

Oleh karena itu, beberapa kardinal akan ditempatkan di Santa Marta Vecchia, sebuah bangunan di sebelah wisma tamu Santa Marta yang biasanya digunakan untuk akomodasi para pejabat Vatikan.


ADVERTISEMENT

Mereka akan dapat mengakses kamar mereka — yang ditentukan dengan undian — antara hari Selasa (6/5) hingga misa pagi digelar pada Rabu (7/5) besok, sebelum konklaf dimulai.

Para kardinal telah disumpah untuk menjaga kerahasiaan, dengan risiko dikucilkan jika mereka mengungkapkan apa yang terjadi dalam konklaf, dan dilarang menghubungi dunia luar sampai mereka mengambil keputusan.

Vatikan telah mengumumkan pada Senin (5/5) malam bahwa mereka akan memutus sinyal telepon di negara kota kecil itu mulai Rabu (7/5) siang, pukul 15.00 waktu setempat, hingga Paus yang baru terpilih.

Simak berita selengkapnya di halaman berikutnya.

Para kardinal, yang diwajibkan meninggalkan ponsel mereka saat proses pemungutan suara dimulai, akan memberi tahu dunia tentang kemajuan proses konklaf dengan membakar surat suara mereka untuk menghasilkan asap yang akan keluar dari cerobong asap di Kapel Sistina.

Kepulan asap hitam menandai belum ada keputusan, sedangkan kepulan asap putih mengonfirmasi terpilihnya sang Paus yang baru.

Para staf di Vatikan yang akan mendukung para kardinal selama konklaf, mulai dari petugas medis hingga operator lift, petugas di kantin dan staf kebersihan, juga terikat pada kerahasiaan. Mereka telah diambil sumpahnya secara terpisah pada Senin (5/5) waktu setempat.

Baik Fransiskus maupun pendahulunya, Benediktus XVI, sama-sama terpilih dalam waktu dua hari. Namun pemilihan Paus paling lama dalam sejarah Gereja Katolik berlangsung selama 1.006 hari, dari tahun 1268 hingga tahun 1271.

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Selengkapnya

Idrtimes

viral

Share
Published by
viral

Recent Posts

5 Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Terinstal di Redmi | Xiaomi MIUI

5 Cara Mengatasi Aplikasi Tidak terinstal di Redmi | Xiaomi MIUI - KUBIS.online - Selamat…

27 menit ago

Street Photo Hunt: Finding Shape, Hunting Bareng Instanusantara dan Performa

Memburu Bentuk di Jalanan Kota: Shape Street Fotografi Bersama Komunitas Makassar Minggu pagi di Makassar…

8 jam ago

Warga Gaza Tolak Rencana Distribusi Bantuan AS-Israel, Serukan Peningkatan Peran PBB

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul Warga Gaza Tolak Rencana Distribusi…

8 jam ago

China Permudah Pencatatan Pernikahan dengan Sejumlah Peraturan Baru

Berita ini telah tayang pertama kali di JurnalPost dengan judul China Permudah Pencatatan Pernikahan dengan…

8 jam ago

Satu Unit Bus Pariwisata Rombongan Ziarah Dari Bogor Alami Kecelakaan di Belokan Gonggong Cikeudal

AESENNEWS.COM, PANDEGLANG - Satu unit bus pariwisata yang membawa rombongan warga  ziarah dari, Bogor"melaju dari…

8 jam ago

Ketua Pemuda NW Sumut : Terlalu Prematur Hak Angket Anggota DPRD Deli Serdang Kepada Bupati Deli Serdang.

AESENNEWS.COM,SUMUT - Akhir-akhir ini, wacana sebagian anggota DPRD Deli Serdang mencoba menggiring untuk menggunakan Hak…

8 jam ago