Sakit Afasia, Bruce Willis Pensiun dari Dunia Akting

Berita — Aktor ternama yang banyak memerankan film bergenre aksi, Bruce Willis dikabarkan pensiun dari dunia akting usai dirinya didiagnosis menderita penyakit afasia.

Kabar tersebut diketahui, usai pihak keluarga memberikan keterangan terkait penyakit afasia yang dialami Bruce Willis, hingga akhirnya keputusan yang penuh pertimbangan bagi karirnya itu muncul.

Pernyataan itu disampaikan melalui unggahan akun Instagram milik putri Bruce, Rumer Willis, 30 Maret 2022, waktu setempat.

“Kami ingin menyampaikan bahwa Bruce tercinta telah mengalami beberapa masalah kesehatan dan baru-baru ini didiagnosis menderita afasia, yang memengaruhi kemampuan kognitifnya.” tulis dalam unggahan tersebut.

Baca Juga: Sembuh dari Covid-19, J-Hope BTS Siap ke Las Vegas untuk Hadiri Grammy Awards 2022

Mengingat kondisi tersebut, pihak keluarga dihadapkan dengan banyak pertimbangan untuk memutuskan Bruce Willis pensiun dari karirnya.

Pihak keluarga juga sangat menghargai segala dukungan yang diberikan pada Bruce Willis.

“…Kami tahu betapa berartinya dia (Willis) bagi penggemar, seperti yang penggemar lakukan padanya. Seperti yang selalu dikatakan Bruce, ‘Live it up’ dan bersama-sama kami berencana untuk melakukan hal itu,” kata keluarga Willis.

Mengenai penyakit yang dialami Bruce Willis ini, afasia disebut sebagai gangguan kognitif yang menghambat penderitanya dalam proses komunikasi.

Bicarajabar

Recommended
Ada dua jembatan terkenal dari belasan jembatan di kota Isfahan,…