Microsoft Akuisisi Activision Blizzard, Kenapa Sony Gelisah?

Tekno, Jakarta – Akuisisi Microsoft atas Activision menyebabkan kegemparan di industri teknologi dan game. Kabar akuisisi Activision Blizzard oleh Microsoft Gaming rupanya membuat Sony PlayStation mulai geger.

Seperti yang dilaporkan oleh GizChina, Jumat (21/1/2021), Sony berharap setelah Microsoft menyelesaikan akuisisi Activision Blizzard, sejumlah judul game besutan Activision masih bisa muncul di platform PlayStation.

“Hingga transaksi ini ditutup, Activision Blizzard dan Microsoft Gaming akan terus beroperasi secara independen. Setelah kesepakatan selesai, bisnis Activision Blizzard akan melapor kepada saya sebagai CEO Microsoft Gaming, ”kata Phil Spencer, CEO Microsoft Gaming.

Baca Juga: Windows 11 SE Diumumkan

Pernyataan ini menunjukkan bahwa setiap “perjanjian kontrak” yang dimiliki Activision Blizzard sebelum penjualannya akan dilikuidasi berdasarkan “perjanjian baru dengan Microsoft“.

Bos Microsoft mengatakan perusahaan berencana untuk membawa game Activision sebanyak mungkin ke Xbox Game Pass.

Ada juga laporan bahwa raksasa teknologi itu hanya akan meluncurkan game Activision secara eksklusif di konsol Xbox. Perusahaan telah membuat langkah ini setelah mengakuisisi pengembang game sebelumnya.

Baca Juga: Xbox Series X Gucci Edisi Khusus

Kondisi ini jelas membuat Sony, khususnya di divisi PlayStation grogi. Karena Activision Blizzard merupakan pengembang dari sejumlah game dengan nama besar, seperti Call of Duty, Warcraft, Diablo, Overwatch, dan lain sebagainya.

Sony khawatir bahwa beberapa dari judul game utama ini akan tersedia secara eksklusif di konsol game Xbox dan tidak akan lagi tersedia di PlayStation setelah akuisisi Activision Blizzard oleh Microsoft Gaming.

Namun pernyataan dari Spencer akan membuat Sony dan juga pemilik PlayStation bisa sedikit bernafas lega.

“Saya hanya ingin mengatakan kepada para pemain yang memainkan game Activision Blizzard di platform Sony PS, kami tidak berniat mengambil komunitas dari platform, dan kami tetap berkomitmen hingga saat ini,” kata Spencer.

Microsoft Akuisisi Activision Senilai Rp 1.000 Triliun

Microsoft mengakuisisi Activision Blizzard

Microsoft mengakuisisi perusahaan penerbit game dan hiburan Activision Blizzard senilai USD 68,7 miliar atau sekitar Rp. 1000 triliun. Akuisisi tersebut dilakukan sebagai upaya Microsoft membangun dunia maya atau metaverse.

Secara spesifik, nilai akuisisi yang dikeluarkan Microsoft sebesar USD 95 atau Rp 1,3 juta per saham, yang jika dihitung secara transaksi tunai senilai USD 68,7 miliar atau Rp 986,7 triliun.

Akuisisi ini dikatakan mempercepat pertumbuhan bisnis game Microsoft untuk produk seluler, PC, konsol, dan cloud, dan akan menyediakan blok bangunan untuk metaverse.

Baca Juga: Microsoft Akuisisi Activision Blizzard seharga Rp 1000 Triliun

“Game adalah kategori hiburan paling dinamis dan menarik di semua platform saat ini dan akan memainkan peran kunci dalam pengembangan metaverse platform,” kata CEO Microsoft Satya Nadella.

Satya menambahkan, perusahaan yang dipimpinnya akan berinvestasi besar untuk mengembangkan konten game berbasis metaverse.

“Kami banyak berinvestasi dalam konten, komunitas, dan cloud kelas dunia untuk mengantarkan era baru game yang mengutamakan pemain dan pembuat konten dan menjadikan game aman, inklusif, dan dapat diakses oleh semua orang,” kata Satya. (SDM/MF)

teknosignal

Recommended
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran mengecam serangan teror di…