Meta Bantah Kabar CEO Mark Zuckerberg Lengser

Meta Bantah Kabar CEO Mark Zuckerberg Lengser

Tekno — Juru bicara Meta, Andy Stone membantah kabar yang menyatakan bahwa CEO Mark Zuckerberg akan lengser dari posisinya. Berita tersebut beredar pada Selasa (22/11).

Melalui cuitan dalam akun resminya, Andy membantah kabar yang beredar terkait CEO Mark Zuckerberg akan undur diri dari jabatannya pada 2023. Kabar tersebut disebarkan oleh sebuah berita pada laman The Leak.

“Ini tidak benar,” kata Andy saat membalas cuitan dari sebuah akun yang menyisipkan tautan dari laman The Leak tersebut.

Berita yang beredar tersebut secara singkat membuat saham Meta naik 1%. Sebelumnya CEO Meta tersebut telah dikritik keras dalam beberapa pekan terakhir setelah memecat sejumlah besar karyawannya.

CEO Mark Zuckerberg pulangkan 13 persen karyawan Meta

Pada bulan November ini, dilaporkan bahwa Meta akan kehilangan 13 persen dari karyawannya. Sekitar 11.000 orang terpaksa dipulangkan.

CEO Mark Zuckerberg menyatakan bahwa dia mengambil “pertanggungjawaban atas keputusan”, dalam pesan yang dibagikan kepada karyawan.

Dia menyatakan bahwa telah keliru berasumsi bahwa pertumbuhan yang dilihat perusahaan selama pandemi kemungkinan berlanjut — namun kenyataannya malah melambat. Ditambah penurunan ekonomi juga semakin memperburuk keadaan.

Baca juga: Meta PHK Lebih dari 11.000 Karyawan

CEO Mark Zuckerberg
Foto: Tekno

Di saat yang sama, Mark telah melanjutkan investasi perusahaan ke dalam metaverse. Meskipun ada pertanyaan apaka pekerjaan Meta pada realitas virtual dan teknologi lainnya kemungkinan besar akan membuahkan hasil.

CEO Mark Zuckerberg telah mengindikasi bahwa dia melihat misi tersebut sebagai pusat masa dpean perusahaannya. Kendati demikian, hasil rilis terbaru Meta di bulan Oktober menyatakan keadaan sebaliknya.

Dimana menunjukkan bahwa divisi “Reality Labs” yang bertugas membuat headset VR dan produk metaverse lainnya kehilangan hampir 10 miliar USD sejauh ini di 2022. Kerugian diperkirakaan akan semakin tubuh secara besar dan signifikan pada tahun 2023.

“Begini, saya mengerti bahwa banyak orang mungkin tidak setuju dengan investasi ini, tetapi dari apa yang saya tahu, saya pikir ini akan menjadi hal yang sangat penting,” tutur CEO Mark Zuckerberg kepada para investor dikutip dari The Inforomation pada Rabu (23/11).

Cek berita teknologi, review gadget dan video Tekno di Google News

gadgetdiva

Recommended
Mobil – Tim Nasional Arab Saudi baru saja mengalahkan Argentina…