
Jakarta –
Meski Dinas Bina Marga DKI Jakarta sudah melakukan penambalan, jalur khusus busway Transjakarta Koridor 13, Jakarta Selatan (Jaksel), masih berlubang. Kondisi ini dapat dirasakan penumpang bus.
Pantauan detikcom di busway layang ini saat jalanan masih basah sehabis hujan, Senin (27/2/2023), sebagian lubang-lubang di Koridor 13 sudah ditambal. Namun, penambalan itu tampak belum merata.
Masih terlihat sejumlah lubang di sepanjang jalur busway koridor 13 dari Halte Tendean hingga Halte Kebayoran Lama. Ada juga lubang yang tertutup karena terisi oleh air hujan.
Bus Transjakarta tampak berusaha menghindari setiap lubang saat melintas di jalur tersebut. Namun, tak semua lubang itu bisa dihindari.
detikcom yang menumpang bus TransJ merasakan sedikit guncangan saat bus melindas lubang di jalan tersebut. Meski begitu, lubang-lubang itu tidak berukuran besar.
![]() |
Sebelumnya, lubang-lubang di busway (jalur khusus bus TransJakarta) Koridor 13 (Tendean-Ciledug) mulai ditambal. Meski demikian, masih ada lubang-lubang yang belum ditambal. Penambalan bakal selesai beberapa hari lagi.
“Sekitar tiga hari,” kata Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho, kepada detikcom, Senin (20/2). Bila dihitung sejak hari Senin, maka hari ini sudah tujuh hari berlalu.
![]() |
Meski banyak lubang yang harus ditambal, Dinas Bina Marga DKI belum berencana melakukan peningkatan jalan atau pembangunan lapisan aspal baru di Koridor 13 ini. Soalnya, Dinas Bina Marga DKI sedang berkonsentrasi membangun jalan-jalan utama.
“Kita sedang konsentrasi ke jalan-jalan protokol dulu dalam menghadapi KTT ASEAN 2023 (di Jakarta September 2023),” kata Hari Nugroho pekan lalu.
(dnu/dnu)