

Jakarta –
Kecelakaan melibatkan bus Primajasa dan truk diesel bermuatan ayam terjadi di ruas Tol Cipali KM 93 arah Jakarta menuju Cirebon. Kecelakaan itu mengakibatkan dua orang tewas yakni sopir bus dan truk tersebut.
Dilansir dari detikJabar Minggu (3/7/2022), kecelakaan itu terjadi tepatnya di wilayah Kecamatan Kalijati, Kabupaten Subang, Minggu (3/7/2022).
Selain kedua sopir yang meninggal dunia, terdapat delapan penumpang bus Primajasa mengalami luka-luka. Saat ini masih dalam perawatan medis di Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta.
Berikut identitas lengkap korban meninggal dunia maupun luka-luka akibat insiden kecelakaan Tol Cipali yang didapat detikJabar melalui petugas PJR Cipali:
Meninggal Dunia
– M. Abdul Azis (34), laki-laki, karyawan swasta, Kelurahan Tajur, Kecamatan Tajur, Kabupaten Tanggerang, Banten. (Sopir truk diesel pengangkut ayam).
– Arman (57), laki-laki, karyawan swasta, Desa Mandalasari, Kabupaten Pandeglang, Banten. (Sopir bus Primajasa).
Simak selengkapnya di sini.
(eva/dek)