Hari Bidan Nasional 2022: Sejarah, Peran dan Tema Peringatan Tahun Ini

Berita — Hari Bidan Nasional diperingati setiap 24 Juni atas jasa dan peran pentingnya terutama dalam bidang persalinan dan kesehatan reproduksi, ditetapkanlah Hari Bidan Nasional sebagai bentuk penghormatan sekaligus pemberitahuan kepada masyarakat luas. Mari mengenal lebih dalam mengenai sejarah dan peran bidan, serta tema yang diangkat pada peringatan Hari Bidan tahun ini.

Definisi

Menurut Ikatan Bidan Indonesia (IBI) bidan adalah seorang perempuan yang lulus dari pendidikan Bidan yang diakui pemerintah dan organisasi profesi di wilayah Negara Republik Indonesia serta memiliki kompetensi dan kualifikasi untuk diregister, sertifiaksi dan atau secara sah mendapat lisensi untuk menjalankan praktik kebidanan.

Bidan adalah tenaga professional yang bertanggung-jawab dan akuntabel, yang bekerja sebagai mitra perempuan untuk memberikan dukungan, asuhan, dan nasehat selama masa hamil, masa persalinan dan masa nifas, memfasilitasi memimpin persalinan atas tanggung jawab sendiri dan memberikan asuhan kepada bayi baru lahir, dan bayi.

Baca juga: Daerah Zona Merah PMK Akan di-Lockdown, Peredaran Hewan Dibatasi

Sejarah Hari Bidan Nasional

Mengutip dari laman resmi Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat (Promkes) Kementrian Kesehatan (Kemkes), peringatan Hari Bidan Nasional jatuh pada Jumat 24 Juni 2022. Tanggal 24 Juni bertepatan dengan lahirnya Ikatan Bidan Indonesia (IBI).

Dilansir dari laman resmi IBI, pengukuhan hari lahir IBI berdasarkan hasil konferensi bidan pertama yang diselenggarakan di Jakarta 24 Juni 1951. Pendirian organisasi profesi ini diprakarsai oleh bidan-bidan senior yang berdomisili di Jakarta.

AYOINDONESIA

Recommended
Unit pulsar atau yang lebih kita kenal saat ini adalah…