Black Shark 4 Pro Rilis di Pasar Global, Ini Harganya!

Setelah hampir setahun diresmikan, kini Black Shark 4 Pro resmi diluncurkan secara global. Kabarnya, ponsel ini ditenagai oleh Snapdragon 888 dengan dukungan MIUI 12.5. Sayangnya, Black Shark 4 Pro global ini belum tersedia untuk semua negara. Simak daftar negara yang tersedia dan harga Black Shark 4 Pro di bawah ini.

Peluncuran Black Shark 4 Pro Global

Black Shark 4 Pro Rilis di Pasar Global, Ini Harganya!
(Black Shark Global)

Black Shark 4 Pro akhirnya secara resmi diluncurkan secara global hari ini. Seperti ponsel Black Shark sebelumnya, 4 Pro global membawakan sedikit perubahan pada fitur dan spesifikasinya dibandingkan 4 Pro versi Cina. Black Shark 4 Pro bergabung dengan model vanilla, yang telah tersedia sejak Mei lalu. Sayangnya, versi S dari Pro atau Black Shark 4S Pro belum datang.

Peluncuran Black Shark 4 Pro Global
(Black Shark Global)

Black Shark 4 Pro global hadir dengan dukungan chipset Snapdragon 888 milik Qualcomm (4S Pro memiliki 888+). Ponsel ini membawakan dua opsi konfigurasi penyimpanan RAM 8 GB dengan 128 GB memori internal dan RAM 12 GB dengan 256 GB memori internal. Sayangnya, konfigurasi 16 GB RAM dan 512 GB memori internal yang tersedia di Cina, tidak dirilis secara global.

Ponsel baru Black Shark ini juga hadir dengan dukungan JOYUI 12.5 yang didasarkan pada MIUI 12.5. Menariknya lagi, Black Shark 4 Pro global akan mendukung kecepatan pengisian 120W penuh, sama seperti versi 4 Pro Cina. Tentunya ini akan menjadi pilihan tepat untuk para Gamer yang menginginkan ponsel dengan dukungan pengisian daya cepat.

Harga dan Ketersediaan

Peluncuran Black Shark 4 Pro Global
(Black Shark Global)

Untuk harganya sendiri, Black Shark 4 Pro dibanderol dengan harga mulai dari 580 USD atau sekitar Rp 8,5 juta. Ini tersedia dalam tiga pilihan warna, di antaranya Shadow Black, Misty Grey, dan Cosmos Black. Kamu dapat mengambil Black Shark 4 Pro mulai hari ini dari situs resmi Black Shark. Penjualan dimulai hari ini pukul 8:00 GMT. Ponsel ini tersedia di negara dan wilayah berikut (dan beberapa lainnya):

  • Australia
  • Austria
  • Belgium
  • Bulgaria
  • Kanada
  • Kroasia
  • Republik Ceko
  • Denmark
  • Estonia
  • Finlandia
  • Perancis
  • Jerman
  • Yunani
  • Hungaria
  • Irlandia
  • Israel
  • Italia
  • Kerajaan Arab Saudi
  • Latvia
  • Lithuania
  • Luksemburg
  • Belanda
  • Polandia
  • Portugal
  • Republik Siprus
  • Rumania
  • Slowakia
  • Slovenia
  • Spanyol
  • Swedia
  • Uni Emirat Arab
  • Britania Raya
  • Amerika Serikat

Sayangnya, ponsel ini belum diluncurkan secara resmi di Indonesia. Belum dketahui apakah Black Shark 4 Pro akan segera tersedia di Indonesia, atau bahkan tidak. Nantikan update selanjutnya di Pemmzchannel.

Baca juga:

pemmzchannel

Recommended
Tema Xiaomi: Black and White Tema Xiaomi MIUI 11 Tembus…