Pasangan selebriti tentu susah melepaskan diri dari sorotan netizen. Malahan, banyak pasangan artis yang sukarela membagikan keharmonisan mereka di media sosial seperti YouTube dan Instagram. Tapi ternyata ada lho pasangan artis yang mendadak cerai, padahal jadi panutan dan couple-goal dari netizen. Siapa saja pasangan artis ini? Yuk, kepoin daftar pertama di bawah ini.
1. Mark Sungkar dan Fanny Bauty
Di daftar pertama ada orangtua dari artis cantik Zaskia dan Shireen Sungkar, yaitu Mark Sungkar dan Fanny Bauty yang telah menikah cukup lama yaitu pada tahun 1988. Kabar perceraian pasangan artis ini sudah terjadi sejak tahun 2006, di mana Fanny menggugat cerai terlebih dahulu. Tentu saja berita itu membuat netizen kaget, pasalnya keluarga Sungkar terlihat akur dan harmonis.
Persidangan cerai Mark Sungkar dan Fanny Bauty di 2006 ternyata gagal, karena Fanny mencabut gugatannya. Tapi ternyata pernikahan mereka tetap tidak dapat bertahan lama. Pasalnya, Fanny mengajukan gugatan cerai lagi pada tahun 2010, dan akhirnya mereka resmi bercerai. Fanny mengungkapkan jika alasan perceraian karena perbedaan prinsip.

2. Gading Marten dan Gisella Anastasia
Pasangan Gading Marten dan Gisella Anastasia menjadi salah satu pasangan favorit netizen bahkan sejak mereka masih pacaran. Bagaimana tidak, cara Gading Marten saat menyatakan cinta ke Gisel sangat romantis. Sejak saat itulah, mereka sangat dekat hingga akhirnya menikah pada tahun 2013. Acara pernikahan mereka juga terbilang intim dan romantis, dengan tempat resepsi berlokasi di Uluwatu, Bali.
Selama berkeluarga, pasangan Gading Marten dan Gisella Anastasia terlihat sangat mesra. Apalagi saat hadir buah hati cantik di tengah-tengah mereka yaitu Gempita Nora Marten yang lahir pada 2015, mereka terlihat seperti keluarga harmonis yang jauh dari kabar miring.
Namun netizen sangat terkejut saat pasangan Gading-Gisel resmi cerai pada 2018. Kedua pihak tidak ingin terbuka tentang penyebab perceraian. Sampai saat ini, banyak netizen yang ingin pasangan Gisel-Gading menikah lagi demi Gempi.

3. Niko Al Hakim dan Rachel Vennya
Berita perceraian Niko Al Hakim dan Rachel Vennya tampaknya sangat mengejutkan netizen. Pasalnya nama Rachel Vennya sampai trending topic di media sosial Twitter. Bagaimana tidak, mereka terlihat sangat mesra di media sosial dan dijuluki couple-goal. Terlebih pasangan cantik dan tampan ini sudah menikah sejak tahun 2017 dan memiliki dua momongan bernama Xabiru dan Chava.
Namun tampaknya pasangan Niko-Rachel tidak dapat mempertahankan rumah tangga. Pasalnya, Rachel menggugat cerai Niko pada awal 2021 dan mereka akhirnya resmi bercerai pada Februari 2021. Rachel sempat mengungkapkan jika penyebab perceraiannya adalah kesalahan dari mereka berdua. Selain itu juga terjadi sebuah konflik yang selalu terulang, hingga muncul pikiran jika mereka bercerai maka konflik itu tidak terulang lagi.
